Sambut Hari Pahlawan, Ada Kejutan Baru Dipasar Kamis Wage. Jangan Lupa Catat Tanggalnya

Pasar Kamis Wage menjadi agenda rutin yang di gelar oleh pengelola Benowo Park . Acara yang menyajikan aneka makanan tempo dulu ini senantiasa di nantikan oleh para pengunjung. Pasar Kamis Wage bulan ini akan digelar tanggal 04 Nopember 2021. Masih sama seperti biasanya, transaksi di Pasar Kamis Wage wajib menggunakan uang Klithik atau bisa juga transaksi secara digital melalui aplikasi Qris. Namun ada yang beda pada Kamis Wage besok, dalam rangka menyambut hari pahlawan yang jatuh pada tanggal 10 Nopember 2021, pengelola akan memberikan apresiasi kepada pengunjung Pasar Kamis Wage yang mengenakan pakaian pejuang. Apresiasi tersebut berupa pemberian uang klithik secara gratis dan bisa di belanjakan di Pasar Kamis Wage. Ayo ikut meramaikan acara besok, jangan lupa tetap patuhi Protokol Kesehatan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *