Wisata

Peningkatan Kapasitas Aparatur Pemerintah Desa dan Pengelola BUMDesa

Bertempat di Balkondes (Balai Ekonomi Desa) Desa Wanurejo yang berlokasi di kawasan wisata Candi Borobudur, Pemerintah Desa Penggarit bersama BPD, Pengelola dan Pengawas BUMDesa Wiguna Utama menyelenggarakan Kegiatan Pelatihan Peningkatan Kapasitas Aparatur Pemerintah Desa dan Pengelola BUMDesa. Kegiatan yang akan dilaksanakan selama dua hri dari tanggal 17 – 18 Desember 2022 ini diharapkan bisa menambah wawasan serta meningkatkan kinerja Aparatur Pemerintah Desa dalam menjalankan tugas pokok dan fungsi perangkat desa. Memilih Balkondes sebagai tempat kegiatan, diharapkan konsep pengelolaan wisata yang sudah tertata di Desa Wisata Wanurejo bisa di aplikasikan di desa Penggarit.

FESTIVAL MAGGA PEMALANG 2022 SARANA PROMOSI PRODUK UNGGULAN KHAS DESA PENGGARIT

Festival Mangga yang rutin digelar setiap dua tahun sekali sejak tahun 2016 dan sempat terhenti di tahun 2020 karena adanya pandemi Covid-19, kini kembali digelar di tahun 2022 ini. Festival tersebut dibuka langsung oleh Plt Bupati Pemalang Mansur Hidayat bersama Jajaran Forkopimda Kabupaten Pemalang di lapangan Desa Penggarit Kecamatan Taman, Sabtu (22/10/2022). “Mangga Pemalang ini atau mangga Penggarit ini sudah terkenal dikancah nasional, sebenarnya namanya mangga Istana karena dulu pernah juara di Istana makanya diberi nama mangga Istana. Dan mangga ini punya kelebihan, kelebihan nya adalah bisa diputar seperti buah alpukat,” begitu tutur PLT Bupati… Selengkapnya »FESTIVAL MAGGA PEMALANG 2022 SARANA PROMOSI PRODUK UNGGULAN KHAS DESA PENGGARIT

JELANG FESTIVAL MANGGA 2022, DESA PENGGARIT MENGADAKAN AUDISI PENGANTIN MANGGA

Menjelang musim perhelatan akbar Festival Mangga Pemalang 2022, Desa Penggarit, Kabupaten Pemalang menggelar even unik, yakni audisi pengantin mangga. Layaknya pengantin sungguhan, sepasang muda-mudi pemenang audisi ini nantinya akan dikirab ramai-ramai oleh warga desa saat gelaran festival mangga pada 22-23 Oktober 2022 mendatang. Sabtu (8/10/2022), Kepala Desa Penggarit Imam Wibowo menjelaskan filosofi pengantin mangga dalam even festival mangga yang digelar 2 tahunan itu di wilayahnya. Menurutnya, pasangan pengantin mangga adalah simbol dari perkawinan dua jenis mangga yang melahirkan Mangga Istana khas Desa Penggarit, yang sudah tersohor ke berbagai daerah karena rasanya sangat manis. “Jadi Mangga… Selengkapnya »JELANG FESTIVAL MANGGA 2022, DESA PENGGARIT MENGADAKAN AUDISI PENGANTIN MANGGA

Meriahkan HUT Kemerdekaan RI Ke-77, Masyarakat Desa Penggarit Antusias Ikut Lomba “GOGOH IWAK”

Masih dalam rangkaian memeriahkan HUT Kemerdekaan RI Ke-77, diselenggarakan sebuah lomba yang sangat unik, lomba tersebut adalah Lomba “Gogoh Iwak”. Gogoh Iwak merupakan lomba ketangkasan dalam menangkap ikan yang ada di dalam air dengan tangan kosong atau tanpa alat bantu apapun. Lomba yang dilaksanakan pada tanggal 18 Agustus 2022 dan berlokasi di Embung Pudhak Wangi tersebut disambut antsiusias oleh masyarakat Desa Penggarit. Sekitar30 Peserta masuk kedalam embung untuk menangkap ikan. Panitia memberikan alokasi waktu selama 2 jam kepada peserta untuk menangkap ikan sebanyak – banyaknya.  Setelah waktu selesai panitia menghitung perolehan ikan yang didapat oleh… Selengkapnya »Meriahkan HUT Kemerdekaan RI Ke-77, Masyarakat Desa Penggarit Antusias Ikut Lomba “GOGOH IWAK”

Wakil Bupati Pemalang Bersama Kepala Kejaksaan Negeri Pemalalang Meresmikan Rumah Restorative Justice “Griya Rukun Benowo”

Keadilan restoratif sebagaimana pada dasarnya adalah sebuah pendekatan hukum pidana yang memuat sejumlah nilai tradisional. Hal ini didasarkan pada dua indikator yaitu nilai-nilai yang menjadi landasannya dan mekanisme yang ditawarkannya. Hal tersebut menjadi dasar pertimbangan mengapa keberadaan keadilan restoratif diperhitungkan kembali. Keberadaan pendekatan ini barangkali sama tuanya dengan hukum pidana itu sendiri. Selain pemenjaraan yang membawa akibat bagi keluarga napi, sistem yang berlaku sekarang dinilai tidak melegakan atau menyembuhkan korban. Apalagi, proses hukumnya memakan waktu lama. Sebaliknya, pada model restoratif yang ditekankan adalah resolusi konflik. Gagasan Restorative Justice ini pun sudah diakomodir dalam RUU KUHP, yaitu diperkenalkannya sistem… Selengkapnya »Wakil Bupati Pemalang Bersama Kepala Kejaksaan Negeri Pemalalang Meresmikan Rumah Restorative Justice “Griya Rukun Benowo”

Sambut Hari Pahlawan, Ada Kejutan Baru Dipasar Kamis Wage. Jangan Lupa Catat Tanggalnya

Pasar Kamis Wage menjadi agenda rutin yang di gelar oleh pengelola Benowo Park . Acara yang menyajikan aneka makanan tempo dulu ini senantiasa di nantikan oleh para pengunjung. Pasar Kamis Wage bulan ini akan digelar tanggal 04 Nopember 2021. Masih sama seperti biasanya, transaksi di Pasar Kamis Wage wajib menggunakan uang Klithik atau bisa juga transaksi secara digital melalui aplikasi Qris. Namun ada yang beda pada Kamis Wage besok, dalam rangka menyambut hari pahlawan yang jatuh pada tanggal 10 Nopember 2021, pengelola akan memberikan apresiasi kepada pengunjung Pasar Kamis Wage yang mengenakan pakaian pejuang. Apresiasi… Selengkapnya »Sambut Hari Pahlawan, Ada Kejutan Baru Dipasar Kamis Wage. Jangan Lupa Catat Tanggalnya

“Serabi Likuran” Pelestarian Budaya Lokal Desa, Media Silaturahmi Antar Warga.

Serabi adalah makanan yang berbahan dasar tepung beras yang di goreng tanpa minyak menggunakan wajan dari liat. Istilah likuran diambil dari bahasa jawa untuk menamai bilangan setelah angka 20. Jadi 21 diterjemahkan sebagai “selikur”, 22 diterjemahkan sebagai “Rolikur” dan seterusnya. Pada bulan ramadhan setiap tanggal likuran ganjil masyarakat penggarit percaya akan turunnya malam lailatul qoddar. Karena itulah masyarakat berlomba-lomba untuk berbuat baik kepada orang – orang disekitarnya dengan mengantarkan olahan makanan paling enak pada zamannya yaitu serabi. Sehingga kebiasaan ini dinamai serabi likuran. Masih dalam rangkaian acara parade budaya desa, serabi likuran digelar tanggal 23… Selengkapnya »“Serabi Likuran” Pelestarian Budaya Lokal Desa, Media Silaturahmi Antar Warga.

Menjadi Desa Pemajuan Kebudayaan, Penggarit Gelar “Parade Budaya”

Desa Penggarit terpilih sebagai salah satu desa pemajuan kebudayaan dari 359 desa se-Indonesia. Sehubungan dengan hal tersebut desa Penggarit dengan bangga mempersembahkan ‘Parade Budaya’ yang akan diseleggarakan berbagai acara di beberapa hari, diantaranya: 1. Sedekah Bumi, digelar Tanggal 17 Oktober 2021 Pengugkapan rasa syukur kepad tuhan Yme bisa dilakukan dengan berbagai cara, salah satunya dengan apa yang dilakukan olehh masyarakat desa penggarit yaitu dengna apa yang mereka namakan sedekah bumi. Sedekah bumi sebagai bentuk ungkapan terima kasih kepad tuhan, atas hasil mereka bercocok tanam selama setahun, karena itulah sedekah bumi dilakukan pada awal tahun yaitu… Selengkapnya »Menjadi Desa Pemajuan Kebudayaan, Penggarit Gelar “Parade Budaya”